MANADO - Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPRD Sulut,Meiva Salindeho sukses memperjuangkan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kecamatan Nusa Tabukan, Kepulauan Sangihe mendapatkan sentuhan perhatian dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulut.
Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Pemprov Sulut dipimpin langsung Sekertaris Provinsi,Edwin Silangen menugaskan Dinas Pendidikan Daerah (Diknasda) memberi penambahan guru.
"Akan ada penambahan guru serta pembangunan gedung laboratprium untuk sekolah ini, terimakasih kepada ibu Meiva Salindeho karena telah mengingatkan ini untuk dimasukan dalam APBD 2019 nanti," ungkap Silangen menjawab aspirasi Meiva Salindeho,Kamis (15/11/2018).
Sebelumnya, Meiva Salindeho menyampaikan di daerah perbatasan Nusa Tabukan untuk sekolah menengah kejuruan (SMK) nya hanya memiliki 1 kepala sekolah.
"Kepala sekolahnya merangkap guru untuk mengajar di 3 kelas dengan dibantu 1 guru perbantuan," tegas Meiva.(Obe)