Iklan

Pulang Kampung, Adik Prabowo Kunjungi Keluarga Bernostalgia

January 04, 2019, 12:47 WIB Last Updated 2019-01-04T04:47:45Z

MINAHASA - Kunjungan Hashim Djojohadikusumo selaku pimpinan partai Gerindra pusat yang juga adik dari calon presiden Prabowo Subianto sejak Kamis (3/1/2019) menyempatkan kunjungi beberapa lokasi khas Minahasa.

Beberapa tempat tersebut adalah, makan siang mujair bakar, menikmati seruput kopi, dan datangi lokasi budaya Watupinawetengan.







Dan yang terpenting, Hashim menyempatkan waktu menyambangi kediaman keluarga Djhonly Woley-Sigar di desa Tember, Tompaso.



Keluarga ini masih kerabat dekat dari ibu kandung Hashim dan Peabowo, yakni Dora Sigar.

“Oma saya anak dari Albert Sigar, kakak kandung Reynald Sigar ayah kandung Dora Sigar. Dora Sigar adalah ibu kandung dari pak Hashim dan pak Prabowo,” terang Angky.

Hashim mengaku masih mengingat dengan jelas tentang keadaan dan silsilah keluarga Sigar. Bahkan, saat melihat foto-foto kenangan keluarga, terlihat Hashim mengingat jelas kunjungan dirinya bersama sang ibu di Langowan.

“Kalau ini saya masih ingat, waktu itu di era Gubernur HV Worang, dan lainnya waktu di era gubernur CJ Rantung,” ungkap Hashim saat menunjuk beberapa foto yang ada dirinya sambil mencicipi makan kue onde-onde yang disajikan keluarganya.(***)

Baca Juga

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Pulang Kampung, Adik Prabowo Kunjungi Keluarga Bernostalgia

Terkini

Iklan