TOMOHON - Setiap tanggal 1 Juni, diperingati sebagai Hari Lahir Pancasila, peringatan hari tersebut menjadi bagian dari pengarusutamaan Pancasila dalam setiap aspek kehidupan masyarakat Indonesia, mulai dari kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
Tema yang diangkat untuk peringatan Hari Lahir Pancasila 2022 adalah peradaban sebagai tata krama, perilaku, atau sopan santun yang diwujudkan oleh setiap manusia dari waktu ke waktu baik dalam realitas politik, ekonomi, dan sosial.
Wakil Walikota Kota Tomohon Wenny Lumentut mewajibkan Pancasila sebagai falsafah kehidupan dalam berbangsa dan bernegara.
"Pancasila adalah falsafah kehidupan. Pancasila dasar kukuh penopang negara, memberi tumpuan untuk meraih cita-cita. Mari kita gaungkan semangat cinta tanah air dan menjunjung tinggi asas-asas kerakyatan," kata figur politisi berdedikasi Sulut ini, Rabu (1/6/2022).
Wenny Lumentut tegaskan Jangan remehkan kebaikan sederhana yang kita lakukan untuk menegakkan Pancasila, karena setiap kebaikan itu pasti bernilai pahala dan membawa manfaat.
Ia pun menilai momen hari lahir Pancasila untuk mengedepankan sikap gotong royong.
"Itu sesuai arahan dari Presiden RI Joko Widodo, agar saling membantu di semua lini masyarakat dan terus berkarya. Memaknai Pancasila di masa pandemi ini kita akan diuji tentang bagaimana Ketuhanan, Kemanusiaan, Persatuan, Kerakyatan, dan Keadilan Sosial kita, yang di dalamnya terkandung nilai-nilai luhur harus diterapkan,” tegasnya.(Obe)