Iklan

Camat Langowan Utara Yenny Palit Buka Kegiatan Lomba Perangkat Desa Berprestasi

October 26, 2022, 22:43 WIB Last Updated 2022-10-26T14:57:19Z




Camat Langowan Utara Dra Yenny Palit SE, saat mengawasi para peserta Lomba


MINAHASA – Pemerintah Kecamatan Langowan Utara kabupaten Minahasa menggelar lomba Prangkat desa berprestasi tingkat kecamatan sebagai salah satu dasar untuk meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat dan tertibnya administrasi.


Kegiatan lomba ini di buka langsung Camat Langowan Utara Dra Yenny Palit SE, Dalam lomba Perangkat desa tingkat Kecamatan ini diikuti oleh Desa desa yang ada di wilayahnya. Dengan adanya lomba ini diharapkan dapat meningkatkan pelayanan publik dan tertib administrasi. 


“Kegiatan lomba ini juga sebagai salah satu cara untuk mengevaluasi kinerja pemerintah desa di Kecamatan Langowan Utara, agar kinerjanya semakin maksimal. Dan ini merupakan agenda rutin setiap tahun yang dilaksakan pemerintah Kabupaten Minahasa melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa,"Kata camat yang akrab dengan awak Media pada Selasa,(25/10/22).


Penilaian Lomba Perangkat Desa, meliputi tes tertulis dan wawancara, juga berbagai aspek seperti kepemerintahan, aspek kewilayahan, aspek kemasyarakatan, dan aspek kesehatan.


Palit juga berharap kepada pemerintah desa untuk bisa memberikan pelayanan yang semaksimal mungkin, sehingga pelayanan masyarakat dapat terpenuhi dengan baik. Dan juga kita menunjang terus akan program program pemerintah Minahasa Bupati Ir. Royke Octavian Roring, M.Si
Wakil Bupati Robby Dondokambey, S.Si.


Dalam lomba yang diikuti oleh delapan desa yang menjadi Peringkat 1. Utusan Desa Tempang 2, Peringkat 2 Utusan,  Desa Tempang, Peringkat 3, Utusan Desa Taraitak satu.  

(**76)

Baca Juga

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Camat Langowan Utara Yenny Palit Buka Kegiatan Lomba Perangkat Desa Berprestasi

Terkini

Iklan