Iklan

Tertibkan Kontainer, BERTY KAPOJOS Apresiasi Dishub Sulut

Redaksi Satu
November 10, 2022, 09:44 WIB Last Updated 2022-11-10T01:44:48Z


SULUT - Akhirnya apa yang dijanjikan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Sulut Izak Rei untuk tertibkan parkir liar Kontainer atau peti kemas di seputaran jalan Interchange,Kairagi kota Manado terbukti.

Area jalan umum ddiseputara lokasi tersebut terlihat kosong dari parkiran Kontainer.


Langkah Dishub dilakukan setelah adanya permintaan dari Komisi III DPRD Sulut.

Ketua Komisi III DPRD Sulut Berty Kapojos me

mberikan apresiasi terhadap kerja Izak Rei namun juga diingatkannya untuk tetap seperti itu.


"Apa yang dilakukan Kepala Dinas sesuai dengan janjinya berarti betul-betul sedang bekerja, tetap awasi jangan sampai cuma beberapa hari, malah kembali terjadi parkir liar kontainer lagi," lugas Politisi PDI Perjuangan ini.

Berty mengingatkan, dirinya selalu mensuport akan pengembangan dunia usaha tapi harus sesuai dengan aturan.


"Sudah bagus kalau seperti ini, kami selalu mendukung terhadap dunia usaha di Nyiur Melambai ini, tapi tetap harus sesuai dengan aturan, supaya warga aman dan nyaman tapi pengusaha sukses," ungkap Berty Kapojos saat dihubungi via phonsel Kamis (10/11/2023).(Obe)

Baca Juga

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Tertibkan Kontainer, BERTY KAPOJOS Apresiasi Dishub Sulut

Terkini

Iklan