Penyerahan SK B1 KWK Kepada Yulius Selvanus & Victor Mailangkay |
Manado - Yulius Selvanus Komaling (YSK) dan Victor Mailangkay siap bertarung dalam perebutan kursi gubernur dan wakil gubernur Sulawesi Utara tahun 2024.
Pasalnya kedua pasangan tersebut baru saja mendapatkan Surat keputusan dari partai Nasdem yang mendukung pencalonan kedua pasangan tersebut .
Sebagaimana diungkapkan oleh kader muda partai NasDem Sulut Christian Bagensa Selasa (13/08/2024) malam kepada awak media.
“Pasangan Yulius Selvanus dan Victor Mailangkay resmi diusung oleh partai NasDem sebagai calon gubernur dan wakil gubernur Sulut pada Pilgub Sulut 2024,” ucap Christian.
Sembari melanjutkan narasinya, SK tersebut diserahkan di NasDem Tower Dewan Pimpinan Pusat (DPP) partai NasDem Jakarta, dan diberikan langsung oleh Felly Runtuwene selaku kader penting dari partai Nasdem
SK yang dimaksud adalah B1 KWK, Yang merupakan dokumen penting untuk pencalonan Resmi, Perlu diingat bahwah Nasdem yang memiliki 6 kursi di legislatif sementara Gerindra yang mengantongi 4 kursi di legislatif sudah layak untuk mencalonkan YSK-VICTOR
Dengan demikian, pengantongan B1 KWK secara legal YSK-VICTOR menjadi pasangan pertama yang resmi didukung oleh partai pengusung di Pilgub Sulut 2024.