Iklan

Usai Dilantik, Melisa Gerungan Janji Jumpai Warga Dilokasi Ini

Redaksi Satu
January 07, 2025, 22:56 WIB Last Updated 2025-01-07T14:56:05Z

 



SULUT - lewat Rapat Paripurna pengambilan Sumpah dan Janji yang dipimpin langsung Ketua DPRD Sulut, dr.Fransiscus Andi Silangen, Melisa Gerungan resmi sebagai Anggota DPRD Sulut,Senin, (7/1/2025).

Melisa sendiri menggantikan Robby Dondokambey yang mengundurkan diri karena ikut Pilkada Serentak 2024 lalu.

Usai paripurna, Melisa yang diwawancarai sejumlah awak media dengan wajah berseri ungkap rasa syukur.

Pun melisa mengatakan karena dilantik pada awal tahun 2025, sehingga untuk rencana kedepan belum bisa dipastikan.

"Kan reses terakhir sudah dilakukan Desember lalu," ucap Legislator dapil Tomohon-Minahasa ini.

Namun demikian lanjut Melisa tetap akan mengunjungi masyarakat yang ada di Kelurahan Matani Kota Tomohon.

"Secara pribadi saya akan melakukan reses yang tertunda," tutup Melisa sambil tersenyum.

Diketahui, ini kedua kalinya Melisa Gerungan dilantik sebagai Anggota DPRD Sulut. Pertama periode 2019-2024 dan kini kembali dilantik sebagai Anggota DPRD Sulut menggantikan Robby Dondokambey.

Baca Juga

Komentar
Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE. #JernihBerkomentar
  • Usai Dilantik, Melisa Gerungan Janji Jumpai Warga Dilokasi Ini

Terkini

Iklan